Shopping Cart
desain rumah minimalis

Begini Desain Rumah Minimalis (Tampak Depan) Kekinian di 2023!

Desain rumah minimalis seakan menjadi favorit bagi kebanyakan masyarakat saat ini. Hampir di setiap jalan atau sudut kota, banyak rumah-rumah yang menerapkan konsep rumah bergaya minimalis.

Selain dapat meminimalisir ketersediaan lahan yang ada, desain rumah bergaya minimalis juga relatif lebih rendah dari segi biaya dibanding rumah mewah nan megah.

Di bawah ini ada sederet desain rumah minimalis tampak depan yang bisa kamu jadikan inspirasi untuk hunian masa depan.

Jika dibanding rumah mewah, rumah dengan gaya minimalis memang terlihat lebih sederhana. Namun seiring berjalannya waktu, kini perkembangan desain rumah minimalis semakin banyak perubahan.

Tidak sedikit pemilik rumah yang membangun hunian mewah dengan konsep minimalis.

Untuk kamu yang mencari inspirasi desain rumah modern bergaya minimalis. Berikut desain-desain cantik yang bisa kamu jadikan inspirasi terbaik.

Desain Rumah Minimalis (Tampak Depan Dengan Batu Alam)


tampak depan rumah minimalis
via homeshabby.com

Penggunaan batu alam seakan melekat pada desain-desain rumah bergaya minimalis.

Selain untuk mempercantik tampilan rumah dari segi interior. Penggunaan batu alam juga dapat menciptakan kesan naturan pada hunian minimalis, contohnya saja seperti desain rumah di atas.

Batu alam diletakkan di bagian dinding depan yang memberikan kesan cantik dan unik. Bisa juga dipadukan dengan batu alam warna lain agar terlihat semakin estetik.

tampak depan rumah minimalis dengan batu alam
via panduanrumah.com

Konsep rumah minimalis selalu identik dengan penggunaan batu alam. Jika memiliki budget lebih, tidak ada salahnya jika kamu menggunakan batu alam di bagian dinding depan secara full.

Contohnya saja seperti konsep desain rumah di atas. Jenis batu alam yang digunakan adalah batu alam andesit yang dipasang di bagian dinding teras depan untuk memunculkan kesan artistik pada hunian.

Sedangkan di bagian dinding lain, kamu bisa menggunakan jenis batu alam lain agar tidak terkesan monoton.

depan rumah minimalis
via pinterest.com

Jenis batuan alam Palimanan seperti ini memang cukup populer digunakan untuk menghiasi dinding rumah bagian luar maupun dalam.

Batu alam Palimanan ini memiliki pori-pori yang besar, warnanya cukup terang, dan terlihat lebih natural.

Sangat cocok untuk menghiasi dinding rumah dengan konsep minimalis. Bisa dipasang di bagian dinding, tiang, pagar, atau untuk menghias bagian lain agar nampak lebih artistik.

via adhyaksapersada.com

Mengkombinasikan dua jenis batu alam seperti ini juga bisa menjadi pilihannya. Dimana rumah nampak lebih menarik dengan pemasangan dua jenis batu alam yang berbeda.

Kesan natural akan sangat terlihat dari tampilan warna batu alam yang lebih alami. Untuk bagian ubin atau lantai halaman depan, bisa juga menggunakan jenis batu alam tempel dengan warna abu-abu agar terlihat semakin natural.

Pemilihan warna cat dinding rumah yang netral juga akan memberikan kesan natural untuk hunian dengan konsep minimalis seperti ini.

Desain Rumah Minimalis (Tampak Depan 1 Lantai)


rumah tampak depan
via rumah-minimalis-modern.com

Rumah dengan konsep minimalis modern memang sangat cantik jika dilihat dari tampak depan seperti ini. Kesan sederhana bisa sangat terlihat dengan desain bangunan yang tidak banyak menggunakan detail arsitektur.

Penambahan ruangan tambahan di bagian depan menciptakan kesan unik dan nampak berbeda.

Meskipun tidak dilengkapi dengan area taman yang hijau, namun masih bisa memanfaatkan sisi di bagian depan teras dan bagian ruangan tambahan agar rumah terlihat lebih cantik.

desain depan rumah
via ruangarsitek.com

Konsep rumah minimalis selalu identik dengan bentuk geometris seperti kubus atau persegi panjang.

Meskipun sudah banyak desain yang dikembangkan, namun konsep rumah minimalis seperti gambar di atas bisa jadi pilihannya. Modelnya memang terkesan biasa, namun unsur kesederhanaan dan kepraktisan sangat nampak pada bangunan ini.

Penggunaan batuan alam akan menambah kesan natural, sedangkan pemanfaatan lahan sisa di bagian depan dan samping rumah bisa menciptakan area hijau yang nampak lebih asri dan sejuk.

tampak depan rumah
via dekoruma.com

Konsep rumah minimalis atap miring seperti ini juga bisa menjadi pilihan yang sangat tepat. Modelnya yang unik membuat hunian nampak lebih manarik dan sedap di pandang.

Untuk menciptakan ruang terbuka dengan pencahayaan yang cukup di bagian dalam, kamu bisa menggunakan kaca transparan.

Jenis kaca ini lebih banyak digunakan untuk rumah-rumah berkonsep minimalis. Untuk bagian depan bisa dibuat taman cantik agar terlihat semakin asri.

rumah minimalis 1 lantai tampak depan
via jendelabaru.com

Unsur bebatuan seolah menjadi ciri khas pada hunian berkonsep minimalis. Biasanya bebatuan di pasang di bagian dinding teras atau bagian depan lainnya.

Salah satu desain rumah minimalis dengan batu alam seperti ini bisa menjadi pilihan tepat untuk kamu yang menginginkan rumah dengan konsep modern namun terlihat lebih alami.

Menggunakan beberapa jenis batu alam yang memberikan kesan cantik dan tidak monoton. Selain batu, unsur lain yang bisa dimunculkan adalah kayu.

Kayu biasanya dimunculkan untuk bagian pintu dan jendela. Namun agar terlihat semakin artistik, kayu bisa disematkan di bagian lain untuk memberikan tampilan yang lebih natural.

Desain Rumah Minimalis (Tampak Depan 2 lantai)


desain rumah tampak depan
via kontraktorjogja.com

Memiliki lahan terbatas bukan menjadi masalah untuk membangun sebuah rumah yang besar dan nampak mewah. Konsep rumah minimalis modern yang sejatinya bisa diterapkan untuk lahan sempit bisa menjadi pilihannya.

Jika memiliki dana lebih, kamu bisa memilih konsep rumah minimalis 2 lantai seperti desain rumah di atas.

Rumah 2 lantai dengan konsep minimalis seperti ini memang lagi tren untuk masyarakat modern terutama di area perkotaan. Modelnya terkesan minimalis dengan penggunaan lahan yang tidak terlalu luas.

Bisa dibuat 2 – 3 kamar sekaligus, cocok untuk keluarga yang memiliki anak lebih dari 1. Dilengkapi garasi di bagian samping yang bisa digunakan untuk memarkir kendaraan.

tampak depan rumah minimalis 2 lantai
via olx.co.id

Konsep rumah minimalis 2 lantai ini nampak lebih sederhana. Tidak banyak menggunakan ornamen atau detail berlebih. Cocok untuk yang memiliki keterbatasan lahan, baik di perkotaan maupun pedesaan.

Meskipun tidak memiliki halaman di bagian depan, samping, atau belakang rumah. Kamu tetap bisa menciptakan ruang hijau dengan memanfaakan sisa lahan di bagian depan untuk taman kecil.

Jika memiliki mobil, area teras bisa menjadi solusi untuk menempatkan kendaraan sekaligus pintu utama keluar masuk rumah.

tampak depan rumah 2 lantai
via interiordesign.id

Konsep rumah minimalis dengan atas miring seperti ini memang nampak lebih cantik saat dipandang. Model arsitektur atapnya yang unik memberikan kesan yang lebih indah untuk bangunan.

Penggunaan kaca transparan bisa menciptakan ruang terbuka dengan pencahayaan yang cukup di bagian dalam.

Tidak menggunakan detail berlebih atau bahkan penggunaan ornamen, rumah dibuat seminimalis mungkin namun tetap nyaman untuk tempat tinggal bersama keluarga.

Desain Rumah Minimalis (Tampak Depan Type 21)


model depan rumah minimalis
via interdesain.com

Rumah minimalis type 21 masih menjadi incaran di kalangan masyarakat khususnya kelas menengah bawah. Ukurannya yang tidak terlalu besar atau bisa dikatakan paling standart ini biasanya masuk dalam kategori rumah subsidi.

Dari segi harga memang tergolong lebih murah karena hanya mematok lahan dengan luas 60 meter persegi atau 72 meter persegi saja.

Rumah type 21 ini biasanya terdiri dari satu kamar tidur, satu kamar mandi, san ruang multifungsi (terdiri dari ruang tamu, ruang keluarga, ruang makan, dapur).

Biasanya dilengkapi carport atau garasi terbuka yang bisa digunakan untuk memarkir 1 mobil dan taman di area depan atau belakang rumah.

Jika ingin memiliki rumah mungil sederhana seperti ini, alangkah baiknya jika kamu membeli lahan sendiri. Dimana kamu lebih leluasa mendesain rumah dengan konsep yang diinginkan, misalnya saja seperti desain di atas.

tampak rumah minimalis
via rumahmurahbtn.co.id

Meskipun lebih mungil dari segi ukuran, namun bukan berarti jika rumah yang kamu miliki tidak bisa menampilkan sisi artistik dari bagian depan.

Desain rumah minimalis type 21 seperti ini bisa menjadi pilihan tepat untuk yang memiliki lahan sempit. Rumah dibuat dengan menonjolkan detail di bagian depan.

Penggunaan ornamen simple atau bebatuan alam akan menambah nilai artistik pada hunian. Perpaduan warna netral seperti abu-abu akan memberikan kesan natural yang pas untuk hunian dengan konsep simple sederhana.

desain rumah minimalis 1 lantai tampak depan
via desainrumah.com

Jangan berkecil hati jika kamu hanya memiliki lahan berukuran sempit. Konsep desain rumah bertype 21 seperti ini bisa jadi pilihannya. Tidak membutuhkan lahan yang luas dan biaya berlebih, dengan konsep rumah minimalis sederhana ini kamu bisa memiliki rumah impian dengan desain yang menawan.

Desain bisa dibuat dengan menonjolkan sisi eksterior bangunan, detail dibuat lebih rumit namun tetap terkesan minimalis.

Penambahan ornamen simple atau bebatuan bisa menjadi pilihan agar rumah terlihat lebih cantik dan sedap di pandang.

Jika ingin memaksimalkan sisa lahan, kamu bisa membuat taman dan halaman di bagian depan.

Meskipun tidak memiliki lahan di area belakang, namun rumah akan terkesan lebih luas jika dilihat dari depan. Halaman bisa dibuat garasi terbuka untuk memarkir kendaraan.

model rumah kekinian
via tiperumahminimalis.com

Konsep rumah minimalis dengan carport seperti ini lebih disukai karena dianggap multifungsi. Selain bisa digunakan sebagai garasi terbuka, halaman di bagian depan juga bisa digunakan sebagai area tempat bermain anak.

Jika ingin menampilkan rumah yang hijau dan nampak asri, kamu bisa menambahkan taman kecil di area yang masih tersisa.

Penggunaan warna dinding yang lebih terang akan memunculkan kesan mewah untuk hunian bergaya minimalis sederhana.

desain dinding depan rumah
via deagamdesign.com

Jika ingin menampilkan kesan rumah yang unik dan berbeda, desain rumah minimalis dengan atap miring seperti ini bisa jadi pilihannya.

Dari tampak depan konsep rumah seperti ini memang terlihat unik dan bahkan sangat menarik untuk dilihat. Bukan hanya itu saja, bentuk geometris yang biasanya melekat pada konsep rumah minimalis bisa dihilangkan dengan memaksimalkan desain asimetris.

Penambahan batu alam tempel di bagian dinding depan juga mampu memberikan kesan indah yang nampak artistik.

bentuk depan rumah minimalis
via seon.co.id

Kesan simple dan sederhana nampaknya sangat melekat pada konsep hunian dengan desain seperti di atas. Bangunan dibuat dengan detail yang tidak berlebihan, menggunakan bentuk geometris di bagian sisi teras.

Untuk menciptakan rumah yang nyaman, penambahan jendela di setiap sudut ruangan bisa menjadi alternatif yang paling tepat.

Selain sirkulasi udara berjalan lancar, pencahayaan di dalam rumah pun bisa didapatkan secara alami. Sedangkan untuk bagian halaman depan bisa digunakan sebagai carport atau garasi terbuka.

Desain Rumah Minimalis (Tampak Depan Type 36)


rumah depan
via pinterest.com

Rumah type 36 adalah rumah dengan luas bangunan 36 meter persegi yang masih menjadi favorit untuk keluarga yang baru menikah.

Rumah ini berada di atas type 21 yang lebih luas dan besar. Terdiri dari dua kamar tidur, satu atau dua kamar mandi, ruang keluarga, dapur dan ruang makan, carport, taman di area belakang dan depan rumah.

Salah satu contoh rumah minimalis type 36 adalah seperti gambar di atas. Desainnya tidak terlalu rumit, masih menonjolkan sisi kepraktisan dan kesederhanaan yang nampak dari bagian depan.

Untuk memberikan sentuhan artistik pada hunian, penggunaan batuan alam menjadi pilihan yang sangat tepat.

Bentuk dan warna batu alam yang terkesan alami akan memberikan sentuhan natural pada hunian. Buat taman cantik di area depan rumah agar terlihat semakin asri dan hijau.

tampak muka rumah minimalis
via pinterest.com

Perpaduan warna monokrom memang terkesan lebih natural untuk hunian berkonsep minimalis. Kesan simple dan sederhana pun akan semakin terlihat dengan penggunaan warna-warna netral seperti ini.

Untuk model bangunan dibuat dengan konsep seminimalis mungkin, tidak banyak menggunakan ornamen dan detail berlebih.

Jika ingin menampilkan bangunan yang nampak lebih luas, kamu bisa memaksimalkan sisa lahan untuk bagian depan.

Buat sebagai taman dan juga halaman, sedangkan untuk sisi samping bisa dibuat carport atau garasi terbuka untuk memarkir kendaraan.

sketsa rumah tampak depan
via deagamdesign.com

Konsep rumah minimalis modern sederhana sepertinya masih banyak digandrungi oleh kalangan masyarakat kelas menengah bawah.

Selain modelnya yang tidak banyak menggunakan detail, konsep rumah type 36 ini juga bisa jadi solusi untuk mereka yang memiliki keterbatasan lahan. Tidak membutuhkan lahan yang luas sehingga cocok diterapkan di daerah perkotaan yang padat penduduk sekalipun.

Kesan sederhana memang sangat nampak pada konsep hunian ini. Bagian depan hanya dilengkapi sebuah taman kecil dan carport yang bisa digunakan untuk parkir mobil dan pintu utama keluar masuk.

Untuk menonjolkan kesan artistik pada hunian berkonsep minimalis, penggunaan batu alam memang sangat disarankan.

Desain Rumah Minimalis (Tampak Depan, Samping, dan Belakang)


contoh desain rumah tampak depan
via denahom.com

Sudah membeli lahan dan siap untuk dibangun, namun masih bingung dengan konsep desain rumah yang akan digunakan?

Salah satu contoh desain ini bisa menjadi pilihan tepat untuk kamu yang menginginkan bangunan berkonsep rumah minimalis modern.

Desain bangunan ini nampak lebih luas dengan memaksimalkan lahan di bagian depan. Taman sengaja dibuat lebih luas dengan halaman yang bisa digunakan untuk carport atau garasi mobil terbuka.

Untuk menghidupkan kesan minimalis penggunaan jendela dengan kaca transparan bisa menjadi pilihannya.

Dimana ruang terbuka yang menjadi konsep awal dari bangunan minimalis akan sangat terasa dengan pencahayaan rumah yang maksimal dan ventilasi udara yang cukup.

bentuk dak depan rumah minimalis
via designrumah.co.id

Konsep bangunan 2 lantai ini mengandalkan nilai estetik yang sangat terlihat dari bagian depan. Desain atap dibuat miring dengan bentuk geometris yang dapat dilihat dari sisi kanan.

Modelnya nampak seperti kubus atau persegi. Tidak banyak menggunakan detail berlebih hanya fokus di bagian atap yang berbentuk miring. Untuk bagian depan dan belakang bisa dibuat area taman agar semakin asri.

macam macam rumah tampak depan
via deagamdesign.com

Penggunaan pagar pada rumah berkonsep minimalis sebenarnya tidak begitu penting. Selain konsepnya yang memang lebih praktis dan sederhana, penggunaan pagar hanya akan menyita sisa lahan.

Namun jika ingin menambahkan pagar di bagian depan, konsep desain bangunan minimalis modern ini bisa menjadi inspirasinya.

Saat ini rumah berkonsep minimalis seakan digandrungi banyak masyarakat. Selain konsepnya yang simple dan tidak rumit, alasan seperti lahan yang sempit, dana yang terbatas, atau yang lainnya menjadikan konsep rumah ini sangat tepat untuk dipilih.

Untuk kamu yang ingin menggunakan konsep rumah minimalis, desain rumah minimalis tampak depan di atas bisa menjadi inspirasi yang paling tepat.


Baca Juga:


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

sixteen + 4 =